Zonadunia.com – Pengamanan di Papua kini menggunakan pola pendekatan teritorial, kebijakan baru ini diungkapkan oleh Panglima TNI, Jenderal TNI Andika Perkasa.
Pola pengamanan baru yang dimaksud akan lebih mengedepankan tugas Kodim dan Babinsa yang bisa langsung menyentuh masyarakat setempat.

“Sejak saya dilantik menjadi Panglima TNI, pada tanggal 27 November 2021 saya telah membuat kebijakan baru untuk pola pengamanan di Papua melalui pendekatan teritorial dan pendekatan sosial,” ujar Jenderal Andika kepada wartawan dalam jumpa pers di Makodam XVII/Cenderawasih Jayapura, Papua, Rabu (1/12/2021) dikutip dari Detik.com.
Panglima juga menjelaskan, semua organisasi satuan yang ditugaskan dari Mabes TNI baik tugas pokok organik maupun Satgas, akan ditempatkan di Kodim dan Koramil setempat.
“Intinya kita mengorganisir satuan tugas yang digelar Mabes TNI yang tugas pokok organik maupun satgas TNI AD ditempatkan di Kodim dan Koramil yang mempunyai tugas pokok dan fungsi melakukan pembinaan teritorial,” katanya.
Demikian juga…
View original post 129 more words